Jawaban:
Hukum bacaan idgham bi ghunnah pada surah 'abasa adalah وَّزَيْتُوْنًا وَّنَخْلًاۙ . Hukum bacaan idgham bila ghunnah pada surah 'abasa adalah مَتَاعًا لَّكُمْ
Pembahasan
Hukum bacaan nun mati atau tanwin terbagi menjadi 4, yaitu
Idzhar halqi: Hukum bacaan yang terjadi apabila nun mati atau tanwib bertemu dengan salah satu huruf ع (‘ain), ه (ha), خ (kha), غ (ghain), ء (hamzah) atau, ح (ha’)
Idgham : Idgham terbagi menjadi dua, yaitu
Idgham bi ghunnah: Hukum bacaan yang terjadi apabila nun mati atau tanwib bertemu dengan salah satu huruf ي (ya’), ن (nun), م (mim) atau , و (waw)
Idgham bila ghunnah: Hukum bacaan yang terjadi apabila nun mati atau tanwib bertemu dengan salah satu huruf ل (lam) atau ر (ra)
Iqlab : Hukum bacaan yang terjadi apabila nun mati atau tanwib bertemu dengan salah satu huruf ب (ba)
Ikhfa: Hukum bacaan yang terjadi apabila nun mati atau tanwib bertemu dengan salah satu huruf ت (ta), ط (tha), د (dal), ف (fa), ق (qaf), ك (kaf), ص (shad), ض (dhad), ذ (dzal), ث (tsa), ج (jim), ش (syin), س (sin), ز (za), atau ظ (dza).
Contoh hukum bacaan idgham bi ghunnah dan idgham bila ghunnah pada surah 'Abasa
-Ayat ke 13 pada صُحُفٍ مُّكَرَّمَةٍۙ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf م
-Ayat ke 14 pada مَّرْفُوْعَةٍ مُّطَهَّرَةٍ ۢ ۙ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf م
-Ayat ke 19 pada مِنْ نُّطْفَةٍۗ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena nun mati betemu dengan huruf ن
Ayat ke 28 pada وَّعِنَبًا وَّقَضْبًاۙ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf و
-Ayat ke 29 pada وَّزَيْتُوْنًا وَّنَخْلًاۙ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf و
-Ayat ke 31 pada وَفَاكِهَةً وَّاَبًّا terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf و
-Ayat ke 32 pada مَتَاعًا لَّكُمْ terdapat hukum bacaan idgham bila ghunnah karena nun mati tanwin betemu dengan huruf ل
-Ayat ke 37 pada امْرِئٍ مِّنْهُمْ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf م
-Ayat ke 37 pada شَأْنٌ يُّغْنِيْهِۗ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf ي
Ayat ke 38 pada وُجُوْهٌ يَّوْمَىِٕذٍ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf ي
-Ayat ke 38 pada يَّوْمَىِٕذٍ مُّسْفِرَةٌۙ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf م
-Ayat ke 39 pada ضَاحِكَةٌ مُّسْتَبْشِرَةٌ ۚ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf
mim
Ayat ke 40 pada وَوُجُوْهٌ يَّوْمَىِٕذٍ terdapat hukum bacaan idgham bi ghunnah karena tanwin betemu dengan huruf ي
Penjelasan:
maaf kalau salah!
jawaban terbaik nya dong please!
[answer.2.content]